Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Pemerintah Kampung Paduan Rajawali melaksanakan kegiatan gotong royong bersama di Taman Sorga Rajawali dan lapangan Krisna duta kampung Paduan Rajawali. Kegiatan ini diikuti oleh bapak kepala kampung, seluruh aparatur kampung, anggota Linmas, serta Karang Taruna Kampung Paduan Rajawali.
Gotong royong tersebut difokuskan pada pembersihan dan penataan lingkungan taman, lapangan, mulai dari membersihkan sampah, merapikan tanaman, dan kegiatan positif lainnya. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah kampung bersama elemen masyarakat dalam menjaga kebersihan dan keindahan fasilitas umum.
kepala Kampung Paduan Rajawali bapak heriyantoni menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong ini sejalan dengan semangat Hari Desa Nasional, yaitu memperkuat kebersamaan, meningkatkan kepedulian sosial, serta menumbuhkan rasa memiliki terhadap lingkungan desa. Melalui kegiatan ini diharapkan tercipta sinergi yang baik antara pemerintah kampung dan masyarakat dalam mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan.
Selain sebagai bentuk peringatan Hari Desa Nasional, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi antar aparatur kampung, Linmas, dan Karang Taruna. Pemerintah kampung berharap semangat gotong royong yang telah ditunjukkan dapat terus dipertahankan dan menjadi budaya dalam setiap kegiatan kemasyarakatan di Kampung Paduan Rajawali.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, Taman Sorga Rajawali diharapkan dapat menjadi ruang terbuka bersih, indah, dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kampung Paduan Rajawali.